*بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ*
📝 KREASI AHAD, 16 SEPTEMBER 2018 📝
📚 Tips & Info 📚
📝 Ummu Fathimah Pamekasan, DSI 1⃣
*Cara Mengoreng Bawang merah, Bawang Putih, dan Kentang Biar Tetap Crispy.*
Pertama :
Bawang merah dan bawang putih sekitar 1 1/2 ons. Di kupas lalu di iris yang tipis, bisa menggunakan pasatan seperti yang di gambar atau alat lainnya yang penting tidak tebal.
Kedua :
Setelah di pasat atau di iris tipis-tipis, siapkan air garam di mangkok, garamnya sekitar 1/2 sendok makan di ujung. Rendam dengan air 1 gelas belimbing. Diamkan sekitar 5- 6 menit.
Begitu juga kentang caranya sama, klo kentang irisannya menurut selera, yang penting tipis. Coba 1/4 kentang di kupas lalu di pasat tipis. Setelah itu cuci yang bersih biar sagunya ilang / yang putih.
Garamnya klo 1/4 kentang 1 sendok teh. Rendam selama 5 menit.
Jika bawang dan kentang takarannya lebih dari yang di resep, garam bisa di tambah. Sesuai dengan takaran yang resep pertama tinggal konversikan saja.
Sesudah di rendam, panaskan wajan api sedang saja, jangan terlalu panas biar tidak gosong, sambil di aduk pelan-pelan agar gorengan bawang juga kentang tidak lengket di wajan atau menggumpal.
Kalau sudah kelihatan mau menguning siap di angkat biar tidak terlalu merah, biasanya nanti setelah di angkat kuning sendiri.
Sesudah di goreng semua, simpan di toples atau Tupperware yang tidak terbuka / kedap udara biar hasil gorengan tetap crispy.
Monggo... Mangga.. Tafadholnaa di coba, jangan takut gagal ya ummah.
Goreng bawang merah dan putih juga kentang awet tetap crispy yang penting tidak kedap udara.
👍🏻 Masakan semakin enak dengan taburan bawang merah dan bawang goreng.
Semoga bermanfaat selamat mencoba.
Barakallahu fiikunna 🌹
🍱 *Menyajikan Menu Terbaik Adalah Ibadah* 🍱
🍝 *DAPUR SALAFIYAH INDONESIA* 🍵
Komentar
Posting Komentar