🍃🌺🍃🌺🍃🌺🍃🌺🍃
بسم الله الرحمن الرحيم
OSENG KULIT BUAH NAGA
📝 _Kreasi Ummu Hanif Dana , DSI 1⃣_
Bahan :
- 200 gram kulit buah naga, potong memanjang (buah naga dibelah jadi 2)
- 1 butir telur, buat orak arik
- 10 buah bakso udang, potong bulat
- 1 batang daun bawang, diiris serong
- 300 ml air
- minyak untuk menumis secukupnya
Bumbu :
- 1/2 bagian bawang bombay ukuran sedang, iris-iris
- 3 siung bawang merah, iris-iris
- 5 siung bawang putih, dikeprek lalu cincang
- 10 buah cabe rawit, iris serong
- 2 buah cabe merah, iris serong
- 1 sdt garam halus
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt lada hitam bubuk
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdm kecap manis Tropicana Slim
Cara membuat :
➖ Tumis bawang bombay, bawang merah dan bawang putih hingga harum. Lalu masukkan cabe, lada hitam dan garam. Aduk-aduk.
➖ Masukkan bakso udang, orak-arik telur, gula pasir, kaldu bubuk, minyak wijen dan kecap Tropicana slim.
➖ Tuang air. Setelah air mendidih, masukkan kulit buah naga. Masak hingga bumbu meresap dan air berkurang.
➖ Terakhir masukkan daun bawang, aduk rata lalu matikan api.
Sajikan selagi hangat.... 🍛🍛🍛
بارك الله فيكن
🍱 *Menyajikan Menu Terbaik Adalah Ibadah* 🍱
🍝 *DAPUR SALAFIYAH INDONESIA* 🍵
🍃🌸🍃🌸🍃🌸🍃🌸🍃
Komentar
Posting Komentar