🍗🍗🍗🍗🍗🍗🍗🍗🍗
*Bismillah...*
📝 Kreasi Tim DSI, Kendari
Menu satu ini adalah menu kesukaan keluarga, buat sarapan atau saat cuaca dingin karna hujan...
🍚 *NASI GORENG SPESIAL* 🍚
🥚Bahan:
~ 2 - 3 piring nasi, gunakan nasi yg agak keras/ terhambur. Jangan nasi yang lembek.
~ ayam goreng di suwir/ iris tipis
~ telur dadar iris korek api
~ Udang di goreng
~ timun / acar
~ Kerupuk
~ minyak untuk menumis
🌶 Bumbu:
~ Cabe merah secukupnya
~ Bawang merah secukupnya
~ Bawang putih secukupnya
~ Saos Tomat sedikit
~ Kecap manis
~ Garam, Bumbu kaldu ( skip )
🥒 Cara membuat:
~ Haluskan bumbu, cabe merah, bawang merah, dan bawang putih.
~ Tumis bumbu hingga layu dan harum, tambahkan saos tomat secukupnya. Aduk
- Tambahkan garam dan bumbu kaldu.
~ Masukkan nasi dan aduk rata.
~ Jika nasi dan bumbu telah tercampur rata, tambahkan kecap manis sedikit saja ya ummah... Aduk lagi hingga kecap tercampur rata.
~ Tes rasa..
~ Tata di piring dengan pelengkap ayam suwir, udang goreng, telur dadar, kerupuk dan timun.
*Selamat Mencoba Ummah...*
🍤🍤🍤🍤🍤🍤🍤🍤🍤
🍱 *Menyajikan Menu Terbaik Adalah Ibadah* 🍱
🍝 *DAPUR SALAFIYAH INDONESIA* 🍵
Komentar
Posting Komentar