Bismillaah
*CAPCAY SEDERHANA*
_Resep.dan kreasi ukhty Istatun Purbalingga, DSI 2⃣_
BAHAN-BAHAN :
✔ 1/2 kg sawi putih, iris memanjang (bisa ditambahkan juga brokoli atau bunga kol)
✔ 1 buah wortel ukuran sedang, iris tipis memanjang
✔ 2 buah daun bawang
✔ 2 buah daun seledri
✔ 2 butir telur : goreng, orak arik kasar, sisihkan
✔ 5 butir bakso, potong-potong (bisa diganti atau ditambahkan dengan daging ayam dan atau sosis)
BUMBU :
✔ 3 siung bawang putih, geprek
✔ 5 buah cabe merah, potong miring
✔ Garam secukupnya
✔ Gula pasir secukupnya
✔ Penyedap rasa
✔ 3 sdm minyak goreng
CARA MEMBUAT :
➡ Tuang minyak, masukkah bawang putih yg sudah digeprek, tumis sampai harum.
➡ Masukkan cabe merah dan wortel.
➡ Tambahkan garam, gula pasir, aduk.
➡ Masukkan telur yang sudah digoreng dan potongan bakso, aduk.
➡ Masukkan potongan daun bawang dan seledri.
➡ Masukkan sawi, aduk-aduk.
➡ Tambahkan sedikit air.
➡ Masak sampai matang.
➡ Tambahkan penyedap rasa, aduk, biarkan sebentar, lalu angkat.
Capcay sayur siap dihidangkan...
*Menyajikan menu terbaik adalah ibadah*
*DAPUR SALAFIYAH INDONESIA*
Komentar
Posting Komentar