BOLU PANDAN
Cake ini request salah seorang ummaahat, ana buat tanpa bahan pengembang atau pelembut. Tapi hasilnya... maa syaa Allah enaaak. Seperti biasa, kalau buat orderan... ana juga harus buat untuk keluarga. Zaujy dan anak-anak suka sekali. Bagi yang alergi dengan bahan-bahan pengembang, bisa coba kue yang satu ini.
Bahan
6 butir ~ Telur ayam
180 gram ~ Tepung terigu
60 gram ~ margarin Bl*e Ba*d dilelehkan (pake butter juga boleh)
180 gram ~ Gula pasir
50 ml ~ Santan kara
Pasta pandan/ sari pandan
Loyang oles margarin & tabur tepung
Caranya ;
~ Kocok telur & gula sampai mengembang dan kaku berjejak selama 15 menit.
~ Kecilkan volume mixer, masukkan tepung & santan menjadi 2 tahap secara bergantian, aduk rata, matikan mixer.
~ Masukkan pasta pandan & Bl*e Ba*d cair aduk balik pakai spatula perlahan - lahan sampai tercampur rata.
~ Tuang ke dalam loyang.
~ Masukkan adonan ke dalam oven yang sudah di panaskan terlebih dahulu.
~ Oven kurang lebih 30 menit dengan suhu 160 derajat ( tergantung oven masing - masing ).
~ Tes tusuk kalau tidak ada adonan menempel berarti matang
Nb :
* Waktu memanggang di bawah loyang, ana tambahkan loyang buat tatakan nya supaya tidak terlalu coklat pantatnya, atau di tray paling bawah letakkan wadah berisi air dan adonan di letakkan di tray atasnya.
Kreasi Tim DSI Depok
DAPUR SALAFIYAH INDONESIA
Komentar
Posting Komentar