Bismillaah
*Ayam Saus Tiram*
✔ Bahan :
1/2 kg paha ayam
3 butir bawang merah, iris
2 siung bawang putih, iris
1 buah tomat kecil
2 buah sawi hijau, potong-potong
1/2 cm jahe, geprek
1 buah daun bawang, potong-potong
2 sdm saus tiram
1 sdm kecap manis
1 sdm minyak wijen
1 sdm air lemon
250 ml air
✔ Cara Membuat :
1⃣ Balur rata ayam dengan air lemon. Diamkan 15 menit. Bilas bersih. Rebus hingga setengah matang. Angkat. Sisihkan.
2⃣ Tumis bawang merah dan bawang putih dengan minyak wijen dan blue ba*d hingga harum. Masukkan irisan cabe merah dan jahe hingga layu.
3⃣ Tuang air ke dalam tumisan hingga mendidih. Masukkan ayam.
4⃣ Tambahkan saus tiram. Masak hingga ayam empuk.
5⃣ Masukkan kecap manis, daun bawang, tomat, dan terakhir sawi hijau.
6⃣ Jika dirasa kurang, boleh tambahkan lagi air secukupnya atau sesuai selera.
Mari berkreasi...
_Resep dan kreasi Tim DSI Depok_
http://dapursalafiyahindonesia.blogspot.com
*DAPUR SALAFIYAH INDONESIA*
Komentar
Posting Komentar