Bismillaah
========================== TIPS DAN INFO Jamur dengan Ciri-ciri Ini Aman dan Layak Dikonsumsi ••••=••••=••••=••••=••••=••••=•••• sumber : detikfood.com ••••=••••=••••=••••=••••=••••=••••
Jakarta - Jamur tidak beracun dapat membantu pertumbuhan sel dan jaga daya tahan tubuh. Agar tak keliru, kenalilah ciri-ciri jamur yang aman dikonsumsi.
Berdasarkan manfaatnya, jamur dibagi menjadi tiga kelompok. Ada jamur yang dapat dikonsumsi, jamur yang digunakan sebagai obat atau jamur beracun.
Jamur yang dapat dikonsumsi memiliki nilai gizi yang tinggi. Jamur mengandung kalori dan lemak yang rendah tapi kandungan proteinnya tinggi. Sehingga jamur sangat cocok dikonsumsi untuk setiap orang termasuk anak-anak. Jamur mengandung mineral yang cukup tinggi. Dalam 100 gr jamur kering mengandung 294 Kkal, 16 gr protein, 0,9 gr lemak dan 64,6 gr karbohidrat.
Jamur yang dapat dimakan, biasa disebut dengan jamur edible atau layak makan. Ada sekitar 35 jenis jamur edible yang sudah dibudidayakan secara masal.
Jamur edible telah banyak dikonsumsi oleh masyarakat di seluruh dunia. Jamur ini seperti, jamur kancing (Agaricus bisporus), jamur kuping (Auricularia polytrica), jamur shiitake (Lentinula edodes), jamur tiram (Pleurotus ostreatus) dan jamur merang (Volvariella volvacea).
Berikut ini beberapa ciri-ciri jamur yang dapat dikonsumsi dan enak dimasak dengan tambahan bumbu:
1. Warna tubuh buah tidak bervariasi. Biasanya hanya berwarna putih dan cokelat.
2. Tidak mengeluarkan aroma amoniak. 3. Tidak memiliki cincin pada pangkal batangnya.
4. Sudah dibudidayakan dan dijual di pasar tradisional ataupun supermarket. 5. Tidak menghasilkan noda saat dipotong.
6. Tidak terjadi perubahan warna saat dimasak.
Jamur edible ini dapat Anda hidangkan dengan cara ditumis, goreng dengan tepung hingga dipadukan menjadi sup yang hangat. Kandungan proteinnya yang tinggi dapat membantu jaga stamina tubuh dan tingkatkan sistem imun.
==••==••==••==••==••==••==••== Semoga Bermanfaat...
==••==••==••==••==••==••==••==
﹏ ﻓﻴﻜﻦ ﷲ ﺑﺎرك ﹏
DAPUR SALAFIYYAH INDONESIA
Komentar
Posting Komentar